Virtual Privat Network (VPN)

Assalamualaikum wr.wb.


Selamat pagi, siang, sore dan selamat malam semuanya. Gimana kabar kalian hari ini? Selasa semangat,ya! Aku juga mau ngucapin semangat buat anak kelas 12, ya! Terlebih juga buat diri aku sendiri, hehe. Mulai awal November jadwal kelas 12 sudah mulai padat. Dimulai dari Simulasi UN dan berakhir dengan Ukom bagi siswa SMK.

Oke, cukup ya meratapi nasibnya, haha. Kali ini ada materi baru nih yang sudah aku pelajari dan akan aku share ke kalian semuanya. Materinya adalah... Jeng jeng jeng.... Yap sesuai dengan judulnya yakni VPN. Apa sih VPN? Fungsinya untuk apa? Manfaat dan cara kerjanya? Oke simak penjelasan berikut,ya!


V i r t u a l p r i v a t e n e t w o r k



1. Pengertian VPN
   
        VPN (Virtual Private Network) adalah sebuah teknologi komuniasi yang menggunakan koneksi privat dapat terhubung ke sebuah jaringan publik. VPN merupakan jenis jaringan yang banyak digunakkan oleh hacker, ataupun orang yang identitasnya tak terbaca.
         Beberapa software dan teknik untuk membuat koneksi VPN diantaranya PPTP dan OpenVPN. PPTP lebih praktis dan tidak memerlukan software khusus yang di install di client.

2. Protokol VPN

       √ PPTP → Point to Point Tunneling Protocol
       √ PPP → Point to Point Protocol
       √ IPsec → IP security

3. Manfaat VPN


       ● Confidentially
           Terhubung dengan rahasia. Maksudnya, menjaga semua data yang masuk ke internet dan meminimalisir pencurian data. 
        ●  Data Integrity
            Menjaga data agar tetap utuh. Ketika data melewati suatu jaringan internet, maka dipastikan data tersebut berjalan sangat jauh melintasi berbagai negara. Dan setiap data bisa rusak,hilang, ataupun dimanipulasi oleh suatu pihak yang tidak bertanggung jawab. Untuk itulah peran data integrity.
        ● Origin Authentification
            Pemeriksaan sumber. VPN memiliki kemampuan untuk melakukan autentifikasi terhadap sumber-sumber pengirim data yang akan diterimanya. VPN juga dapat mengambil dari mana informasi tersebut berasal.

4.  Cara Kerja VPN
  • VPN membutuhkan sebuah server yang berfungsi sebagai pengubung antar PC, Server VPN. Dan hal ini bisa berupa komputer dengan aplikasi VPN Server atau sebuah Router.
  • VPN mendukung banyak protokol jaringan seperti PPTP, L2TP, IPSec dan SOCKS. Protokol-protokol inilah yang membantu jaringan VPN untuk memproses autentikasi.
  • VPN Klien dapat membuat sambungan dan mengidentifikasi orang-orang yang diberi jalur akses terhadap jaringan.
  • VPN menggunakan teknologi enkripsi yang mana akan meningkatkan fitur keamanan.

5. Manfaat Menggunakan VPN
     
      ●  Remote Access
      ● Keamanan
      ● Menghemat biaya setup jaringan.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

DASAR-DASAR VPS DAN CARA KONFIGURASI